Waspada bila timbul rasa sakit pada lima bagian tubuh

Tegalmedia-Rasa sakit yang timbul pada beberapa bagian tubuh ini kerap diabaikan, sebab dianggap ringan dan sudah biasa terjadi. Padahal bisa jadi rasa sakit yang timbul di bagian-bagian tersebut adalah gejala awal sebuah penyakit kronis dan berbahaya.

Apa saja 5 bagian tubuh yang kerap menderita sakit namun diabaikan? Berikut ini penjelasannya:

Sakit kepala
Sakit kepala yang muncul secara berkala dan dalam jangka waktu lama sebaiknya diwaspadai. Ini adalah salah satu gejala tumor otak, atau terjadinya suatu perdarahan di otak. Hal itu dijelaskan oleh Sandra Fryhofer, dari American College of Physicians.

Sakit di dada
Sakit di bagian dada sebelah kiri bisa merupakan tanda awal dari penyakit jantung, atau pneumonia. Apalagi bila sakit di dada itu disertai mual, dan merembet ke bagian kiri bahu. Segeralah periksakan diri ke dokter bila Anda kerap mengalaminya.

Sakit punggung bawah
Sakit seperti nyeri di bagian bawah punggung bisa jadi gejala awal penyakit arhtritis, atau juga adanya gangguan kesehatan di perut. Bahkan, beberapa kasus serangan jantung diawali dengan sakit pada punggung bagian bawah.

Sakit perut
Sakit perut jangan dianggap remeh, sebab pada bagian perut terdapat banyak organ tubuh yang vital perannya. Misalnya lambung di bagian kiri, liver atau hati dan empedu di bagian kanan, serta usus buntu. Bila bagian-bagian tersebut sakit, segera tangani dengan tepat agar tak menjalar ke penyakit lain.

Sakit di betis atau kaki
Rasa sakit di bagian betis bisa berasal dari pembekuan darah yang terjadi di sana. Akan berbahaya bila bekuan darah itu lepas dan ikut dalam aliran darah ke organ penting seperti paru.

Sedangkan sakit pada kaki dan tungkai seperti rasa panas dan ditusuk benda tajam bisa merupakan gejala diabetes.

sumber : sidomi.com

Related

KESEHATAN 1515106631752231148

Hot in week

Recent

Comments

item